May 4, 2021 | Other Activities
Menindaklanjuti Komitmen Bersama Satu Data Indonesia (SDI) Kabupaten Tulungagung, telah dilaksanakan rapat pembahasan rancangan Peraturan Bupati (Perbup) pada hari Selasa, 4 Mei 2020. Rapat ini dilaksanakan di Aula Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Tulungagung dihadiri oleh 12 orang perwakilan dari BPS, Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda), Badan Kepegawaian Daerah (BKD), Bagian Pemerintahan Pemda, dan Badan Pendapatan Daerah (BPD).
Tujuan rapat ini adalah merancang pembuatan Peraturan Bupati dan menyeselaraskan penyatuan konsep Satu Data Indonesia khususnya untuk wilayah Kabupaten Tulungagung. Sehingga instansi-instansi yang terkait dapat mengetahui alur pengambilan data yang standar sesuai konsep satu data indonesia.
BPS-Statistics Indonesia
Badan Pusat Statistik Kabupaten Tulungagung (Statistics of Tulungagung Regency)Jl. Soekarno Hatta Kelurahan Kutoanyar Tulungagung 66215 - Jawa Timur
Indonesia
Telp (0355) 7629854
e-mail layanan : pst3504@bps.go.id
call center: 0851-7121-3504
About Us