Pencanangan 100 Persen dan Sosialisasi Desa Cinta Statistik (Desa Cantik) di Kabupaten Tulungagung - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Tulungagung

Untuk pelayanan pengaduan, silakan menghubungi melalui lapor.go.id, atau melalui email pst3504@bps.go.id atau melalui http://s.bps.go.id/PengaduanBPS3504 atau hubungi 085171213504

Pencanangan 100 Persen dan Sosialisasi Desa Cinta Statistik (Desa Cantik) di Kabupaten Tulungagung

Pencanangan 100 Persen dan Sosialisasi Desa Cinta Statistik (Desa Cantik) di Kabupaten Tulungagung

13 Desember 2024 | Kegiatan Statistik Lainnya


Pemerintah Kabupaten Tulungagung dan BPS Kabupaten Tulungagung menyelenggarakan acara Pencanangan 100 Persen dan Sosialisasi Desa Cinta Statistik (Desa Cantik) di Kabupaten Tulungagung pada Hari Jumat, 13 Desember 2024 yang bertempat di Pendopo Kongas Arum Kusumaning Bangsa.

Acara dibuka oleh Pj. Bupati Tulungagung, Dr. Ir. Heru Suseno, M.T, yang didampingi oleh Sekretaris Daerah, Bapak Drs. Tri Hariadi, M.Si,. Pada acara ini dihadiri oleh Kepala Bappeda, Kepala Diskominfo, dan Kepala DPMD Kabupaten Tulungagung serta Camat dan kepala desa di Wilayah administratif Kabupaten Tulungagung.

Pj. Bupati Tulungagung, Dr. Ir. Heru Suseno, M.T, dalam sambutannya mengapresiasi program pembinaan desa cantik ini karena besar manfaatnya yg akan dirasakan oleh pemerintahan dan masyarakat.

Plt Kepala BPS Tulungagung Dyah Sari Prihantari, S.ST, M.S.E di dalam pemaparanya mengatakan dengan adanya program Desa Cantik ini diharapkan dapat mendorong partisipasi aktif masyarakat dalam proses pengumpulan dan pemanfaatan data.

Dilanjutkan pemaparan materi dari Dhoni Eko Wahyu Nugroho Narasumber BPS Jawa Timur yang menyampaikan aplikasi SINGOSARI (Sistem informasi data desa terintegrasi) yang diharapkan mampu menjadi katalisator pembangunan data desa di seluruh provinsi Jawa Timur.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Tulungagung (Statistics of Tulungagung Regency)Jl. Soekarno Hatta Kelurahan Kutoanyar Tulungagung 66215 - Jawa Timur

Indonesia

Telp (0355) 7629854

e-mail layanan : pst3504@bps.go.id

call center: 0851-7121-3504

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik